Batu Giok Hitam (Batu black jade) , merupakan batu yang kabarnya berasal dari daerah desa Gayo , Provinsi Aceh . Keunikan dari Batu ini adalah warnanya yang hitam ini bila disenter akan berwarna hijau pada serabut dalam batu tersebut . Selain dari keunikannya , giok hitam dipercaya memiliki khasiat dan manfaat yang baik untuk kesehatan . Sehingga , batu black jade atau giok hitam aceh merupakan salah satu batu yang juga memiliki harga yang fantastis .
Giok hitam atau Batu black jade adalah batuan alam yang telah melewati proses oksidasi yang sangat lama diperkirakan selama lebih kurang 2 juta tahun . Diprediksi jika batu ini bakal akan menjadi trend pada tahun 2015 . Dikarenakan batu ini sering digunakan untuk kesehatan orang-orang yang sedang menderita sebuah penyakit maka batu ini memiliki peminat yang cukup tinggi .

Batu giok hitam ini dikatakan mampu untuk memperlancar aliran darah,karena Jika memakai batu giok hitam aceh ini , akan terpancar sinar inframerah yang berukuran sedang . Infra merah ini lah yang bermanfaat untuk memperlancar aliran darah di dalam tubuh . Tidak hanya itu saja , batu ini kabarnya juga sangat baik bila dipakai oleh penderita sakit jantung. BATU BLACK JADE ( GIOK HITAM)
Batu Black Jade atau Giok Hitam adalah salah satu jenis batu giok yang juga banyak ditemukan di dunia dan merupakan varian dari batu giok hijau yang selama ini kita kenal. Batu Giok memang sudah populer sejak ribuan tahun lalu baik sebagai perhiasan atau atau banyak juga digunakan sebagai media terapi kesehatan.


Batu black jade Aceh memiliki formula mineral yang terdapat pada grup piroksen sebagaimana yang ditemukan juga pada batuan giok dan black opal dari Banten yaitu mineral silika dengan rumus formula ( Ca, Na) ( Mg, Fe2+ , Al) Si2O6. Meskipun keluarga jade ( jadeite) memiliki tingkat kekerasan yang kurang lebih hampir sama dengan black opal yaitu sekitar 6 mohs, namun batu akik black jade memiliki struktur batu yang jauh lebih rapat dan padat. Selain batu ini lebih tahan saat dibentuk, batu ini juga memiliki ciri warna hijau tua saat tertembus cahaya senter. Cahaya yang dipancarkan juga jauh lebih tua jika dibandingkan dengan giok hijau maupun black opal.

Batu giok hitam Aceh yang berwarna hitam legam seperti arang dan memiliki penampilan serupa black opal ini umumnya digunakan sebagai hiasan cincin, giwang, kalung, liontin atau gelang. Sebagaimana giok lainnya, black jade juga dipercaya dapat memberikan khasiat serta manfaat yang baik terhadap kesehatan, terutama masalah kesehatan yang berhubungan dengan ketenangan secara psikologis maupun emosional.Batu giok memiliki banyak varian warna selain warna hijau yang selama sudah sangat populer dikalangan para pencinta batu permata. Ada juga giok warna hitam yang disebut dengan Black Jade, kuning dan giok warna putih. Hanya saja warna yang paling paling dan banyak dikenal masyarakat adalah Giok Hujau ( Green Jade)

batu giok hitam batu akik black jade
Batu Black Jade ( Giok Hitam)
Meskipun tidak sepopuler giok hijau, Black jade juga banyak digunakan sebagai perhiasan seperti batu cincin, liontin, gelang atau perhiasan jenis lain danjuga diminati para pencinta batu permata.

Black Jade banyak ditemukan diberbagai negara termasuk di Indonesia, seperti di Desa Gayo Provinsi Aceh atau wilayah yang selama ini sudah dikenal luas sebagai wilayah penghasil batu giok terbesar di Indonesia. Bahkan baru-baru ini di Aceh juga ditemukan batu giok dengan berat kurang lebih 20 ton dan sempat membuat heboh.


Apa Khasiat dan Manfaat Batu Black Jade ( Giok Hitam Aceh )
Sebelumnya orang-orang banyak mengenal batu giok sebagai batu yang dapat memberikan efek terapi bagi kesehatan tubuh ,dan kini batu black jade turut mengisi daftar batuan alam yang baik untuk kesehatan . Berdasarkan informasi yang kami himpun di lapangan , peminat dari batu ini cukup besar . Apalagi batu ini mulai dikenal sebagai batu kesehatan .
Adapun beberapa khasiat dan manfaat dari batu black jade adalah sebagai berikut

Giok Hitam Untuk kesehatan .
Batu Giok Hitam diyakini bagus buat kesehatan dikarenakan batu ini mampu memancarkan sinar infra merah dan mengeluarkan semacam energi aktif yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh manusia sehingga kegunaan yang paling utama dari batu black jade adalah efek terapi kesehatannya . Sehingga tidak heran banyak orang-orang yang mulai memakai batu black jade sebagai pengganti batu giok China , dikarenakan harga batu black jade yang lebih murah namun tetap memberikan efek kesehatan yang tinggi .
Batu Giok Hitam Sebagai Pelaris
Selain dibidang kesehatan seperti disebutkan diatas , sebagian orang menganggap batu black jade merupakan batu yang dipercaya membawa keberuntungan bagi pedagang . Di Bengkulu sendiri , black jade banyak dipakai oleh para pedagang yang ada di pasar sebagai kalung . Mereka percaya jika batu black jade dapat memberikan keberuntungan pada dagangan mereka .Namun ini jangan dijadikan keyakinan ya !,karena yang memberikan rezki hanyalah Tuhan Yang Maha Kuasa

Batu Giok Hitam Sebagai Pemanis .
Dengan asahan yang bagus , batu black jade dapat memberikan efek pemanis bagi siapa saja yang memakainya . Tidak hanya pria , banyak wanita yang sudah memakai batu ini sebagai perhiasan diri pada tubuh mereka

Harga Pasaran Batu Black Jade

Untuk pasaran harga dari batu giok hitam ( black jade) d, berkisar antara Rp 800 ribu sampai dengan Rp 1,5 juta . Untuk ukuran XL , harga dari batu  black jade bisa sampai sekitar Rp 3 – 5 juta . Namun harga ini tidak bisa menjadi patokan , karena beda tempat dan daerah mungkin batu ini juga akan berbeda harganya .Harga perbutir Giok rata-rata bisa mencapai Rp100 ribu hingga Rp2 juta rupiah setelah diasah perajin. Sementara harga giok yang belum di asah bisa mencapai Rp500 ribu hingga Rp3 juta rupiah perkilo gram.

0 komentar:

Post a Comment

 
Top